Wisata Candi ( Candi Borobudur – Candi Prambanan – Candi Boko )


Harga Paket:

  • 2 orang Rp 560.000,00
  • 3 orang Rp 440.000,00
  • 4 orang Rp 380.000,00
  • 5 orang Rp 350.000,00

Candi Borobudur adalah candi Buddha terbesar di dunia. Dibangun pada abad ke-9, Candi Borobudur sekarang menjadi magnet yang mampu menarik jutaan wisatawan setiap tahun. Megahnya artitektur candi borobudur, luas area, dan juga sejarahnya membuat candi ini masuk menjadi salah satu warisan budaya dunia. Sudah ditetapkan langsung oleh UNESCO.

       Tidak sama dengan Candi Borobudur yang merupakan candi Buddha, Candi Prambanan adalah sebuah kompleks candi Hindu dan merupakan candi Hindu terbesar di dunia. Fakta mengatakan bahwa itu benar dengan dijadikannya Candi Prambanan sebagai salah satu Situs Warisan Dunia UNESCO dan dinobatkan sebagai candi dengan arsitektur terindah. Candi ini dikenal juga sebagai Candi Rara Jonggrang yang berbentuk ramping dengan tinggi mencapai 47 meter, merupakan daya tarik bagi para wisatawan dari seluruh dunia yang ingin melihat betapa megahnya dan keindahan Candi Prambanan.

Setelah mengunjungi candi Budha dan Hindu anda akan diajak melihat sunset di Candi Boko, Candi yang berdiri di lahan seluas 25 hektar dan berada di ketinggian 196mdpl, candi ini berawal dari seorang Raja bernama Prabu Dewatasari atau dikenal juga dengan Prabu Boko. Menurut beberapa sumber, dulunya ia menjadi penguasa Kraton Prambanan. Candi ini lantas disimpulkan sebagai salah satu peninggalan Kerajaan Mataram Kuno. Sempat lama tak mendapat perhatian, sebelum akhirnya ditemukan oleh pria Belanda bernama H.J De Graff pada Abad ke-7

 

ITINERY

 

07.30 - 08.00 :Persiapan & Penjemputan Tour ( Hotel, Bandara, Stasiun, dll )
08.00 - 09.00 :Perjalanan Menuju Wisata Candi Borobudur
09.00 - 10.30 :Wisata Candi Borobudur
10.30 - 12.00 :Perjalanan & Makan Siang Lokal Resto
12.00 - 13.30 :Perjalanan Menuju Wisata Candi Prambanan
13.30 - 15.00 :Wisata Candi Prambanan
15.00 - 15.15 :Perjalanan Menuju Wisata Candi RatuBoko
15.15 - 16.45 :Wisata Candi Ratu Boko
18.30 - 20.00 :Perjalanan & Wisata Belanja
20.00 - 20.30 :Perjalanan Drop Off ( Bandara, Stasiun, Hotel, dll )

        Tidak Termasuk Paket

  1. Belum termasuk Hotel atau akomodasi penginapan.
  2. Akomodasi transportasi menuju jogja pulang-pergi
  3. Tipping
  4. Pemandu Wisata

      Termasuk Paket

  1. Tiket Masuk Wisata
  2. Makan 1x
  3. Air mineral
  4. Biaya mobil, driver, dan bbm
  5. Parkir